Pendidikan di Indonesia memang tak kalah dengan luar negeri tetapi, tidak sedikit yang ingin menempuh pendidikan di luar. Mungkin terdapat beberapa alasan, salah satunya tenaga ahli. Tidak semua bidang pendidikan di Indonesia mempunyai tempat belajar dengan tenaga ahli yang memadai. Salah satu tujuan favorit untuk melanjutkan pendidikan adalah Jepang.
Jepang sangat terbuka kepada warga asing yang ingin belajar di sana. Banyak sekali sekolah-sekolah lanjutan yang membuka program internasional untuk para pelajar asing. Jika membicarakan mengenai perguruan tinggi di Jepang, maka akan banyak sekali nama-nama yang muncul, salah satunya adalah Universitas Shizuoka. Apakah kawan-kawan sudah mengenal Universitas Shizuoka?