25 Juli 2012

Memperkenalkan prefektur Jepang Hokkaido dan Okinawa

Memperkenalkan prefektur Jepang Hokkaido dan Okinawa

(yang paling Utara dan yang paling Selatan)

Prefektur Hokkaido

Peta Jepang 
Pulau Hokkaido yang terletak di ujung utara dari Jepang, merupakan perfektur (semacam provinsi) yang luasnya paling besar di Jepang, yaitu 83.500 km2 (atau lebih dari seperlima total luas Jepang). Penduduknya sekitar 5,63 juta orang. Berikut ini merupakan beberap uraian informasi dengan apa yang ada di Hokkaido, mulai dari alam, kebudayaan, makanan dan sejarah.

Alam (Danau Manshu)
Di Hokkaido terdapat banyak danau yang indah mempesonakan. Danau yang terletak di Taman Nasional Akan di bagian Barat Hokkaido merupakan danau yang tingkat kejernihannya paling tinggi di dunia berdasarkan survey tahun 1931. Walau setelah itu tingkat kejernihannya memang agak menurun, hingga dewasa ini pun tetap merupakan danau yang tingkat kejernihannya paling tinggi di Jepang.


Danau Manshu


Kebudayaan (Festival Salju di Sapporo)
Ibu kota prefektur Hokkaido yang dingin adalah Sapporo. Setiap tahun pada bulan Februari di kala musim dingin, diselenggarakan Festival Salju Sapporo yang berawal pada tahun 1950. Selama festival, dipamerkan karya-karya seni pahatan salju yang dibuat di tempat, berbentuk kastil, manusia, hewan, dll. Festival dikunjungi oleh kurang lebih 2juta wisatawan yang menikmati pemandangan pahatan-pahatan indah tersebut. Suhu udara rata-rata di Sapporo pada bulan Februari adalah 3 hingga 5 derajad Celcius.

Festival Salju Sapporo



Makanan (Genghiskhan)
Hokkaido yang dikelilingi laut kaya akan berbagi hasil laut. Peternakanpun berkembang baik dan hasil pertaniannya pun terkenal. Genghiskhan adalah masakan daging domba yang terkenal di Hokkaido, yaitu masakan bakaran dari daging domba dewasa maupun anak domba. Sebelum dipanggang, daging kambing diberi saus, dan bisa juga dimakan sambil melumurinya dengan saus begitu selesei dipanggang. Ada pula cara memanggangnya bersama sayuran dan udon (mie Jepang mirip kwetiau di Indonesia).


Genghiskhan


Sejarah (gedung utama lama kantor pemda Hokkaido)
“Aka Renga” adalah julukan manis yang diberikan bagi bangunan lama yang merupakan gedung utama kantor pemda Hokkaido. Dibangun pada tahun 1888 (tahun Meiji 21), “Aka Renga”, bangunan gaya neo-baroque Amerika, merupakan bangunan yang mewakili zaman Meiji Jepang, taman depannya yang hijau merupakan oasis di kota Sapporo. Akan tetapi, sesungguhnya bangunan yang ada sekarang adalah bangunan generasi kedua karena bangunan yang pertama habis terbakar karena cerobong asapnya kurang sempurna. Di dalam gedung ini terdapat perpustakaan pemda Hokkaido yang terbuka untuk umum.


Aka Renga




Prefektur Okinawa
Prefektur Okinawa adalah prefektur yang terletak di bagian Barat Daya Jepang, terdiri dari 49 pulau yang dihuni serta banyak pulau yang tak berpenduduk. Secara historis, Okinawa mendapat pengaruh dari kebudayaan China, Taiwan, dan Asia Tenggara sehingga Okinawa mempunyai sejarah dan kebudayaan yang khas. Terkenal dengan alamnya yang indah dan dikunjungi banyak wisatawan, baik wisatawan dalam negeri maupun dari luar negeri.

Alam (Pulau Taketomi)
Di pulau Taketomi di prefektur Okinawa sejak dahulu kala ada kesadaran melestraikan suasana tradisional sehingga sampai sekarang pun masih ada kampung-kampung dengan jalan-jalan yang dijajari rumah-rumah beratap merah. Lingkungan alamnya juga bagus, di mana terdapat banyak pantai yang indah. Yang menarik lagi, di sini kerap diselenggarakan festival sehingga menarik para wisatawan untuk datang.

Pulau Taketomi

Kebudayaan (Karate)
Karate adalah teknik bertarung yang lahir di Okinawa di masa kerajaan ryukyu, dan pada Masa Taisho (1912-1926) dibawa ke wilayah asli Jepang. Dewasa ini ada beraneka macam aliran karate yang menggunkan aturan rinci sebagai karate olahraga, dan aliran karate yang tidak menggunakan aturan rinci sehingga merupakan karate kontak penuh.

Karate

Makanan (Goya Champuru)
Cahampuru adalah masakan tradisional Okinawa berupa gorengan campuran sayuran dan tahu. Dewasa ini champuru (masakan champur) menjadi terkenal di Jepang karena baik untuk kesehatan dan yang paling terkenal adalah champuru yang memakai goya disebut goya champuru.


Goya Chanpuru

Sejarah (Kastil Shuri)
Kastil (puri) Shuri konon dibangun pada awal abad ke-14 sebagai pusat politik, ekonomi dan kebudayaan dari negeri kerajaan di kawasan Okinawa. Kerajaan tersebut dahulu membina hubungan diplomatik dengan Jepang dan China. Maka wajarlah bila diberbagai bagian dari Kastil Shuri terlihat pengaruh seni bangunan Jepang atau China. Kastil Shuri sendiri sebenarnya telah terbakar habis ketika tentara Amerika menyerbu masuk pada tahun 1945 waktu Perang Dunia ke-2. Barulah setelah itu dilakukan pembangunan kembali seperti aslinya.

Kastil Shuri



Sumber: Aneka Jepang edisi 319 tahun 2007 (2)- Jepang Dewasa Ini

1 komentar:

  1. koreksi kalimat "merupakan perfektur (semacam provinsi) yang luasnya paling besar di Jepang" harusnya terbesar kedua di Jepang setelah pulau Honshu

    BalasHapus

 
$("#zoom_07").elevateZoom({ zoomType : "lens", lensShape : "round", lensSize : 200 });