Apa itu JLPT?
JLPT atau Japanese Language Proficiency Test adalah ujian kemampuan bahasa Jepang bagi non-penutur asli bahasa Jepang dan akan mendapatkan sertifikat kemahiran bahasa Jepang berdasarkan tingkatan level.
JLPT dimulai pada tahun 1984. Pada permulaan peserta yang ikut tes hanya 7.000 orang di 15 Negara dan wilayah di seluruh dunia. Pada tahun 2011 jumlah peserta ujian meningkat menjadi sebanyak 610.000 orang di 26 negara dan wilayah di seluruh dunia. Sampai saat ini JLPT menjadi tes kemampuan bahasa Jepang terbesar di Dunia.